Article Detail
Non Scholae Sed Vitae Discimus
Solo Baru-Tahun Pelajaran 2022/2023 baru
saja dimulai, pembelajaran tatap muka secara penuh setelah pandemic covid 19.
Sebagai ungkapan syukur atas dimulainya pembelajaran tahun ajaran baru ini pada
hari Jumat, 22 Juli 2022 Sekolah Tarakanita Unit Solo Baru mengadakan Ekaristi Bersama.
Ekaristi dipimpin oleh Romo Paroki Kristus
Raja Solo Baru, Ign. Suharyono, Pr. Dalam homilinya kita semua diajak untuk
merenungkan sebuah kalimat dari Bahasa latin “Non Scholae Sed Vitae Discimus”.
Jika diartikan menjadi “Kita belajar bukan untuk sekolah melainkan untuk
hidup”. Ditekankan bahwa anak-anak diajak belajar secara baik supaya di masa
yang akan dating memperoleh kehidupan yang lebih baik, sesuai dengan cita-cita.
Perayaan Ekaristi tersebut dihadiri oleh
Perwakilan dari Yayasan Tarakanita Wilayah Jawa Tengah yang diwakkili oleh
Kepala Divisi Pendidikan, Caecilia Sri Rahayu T.H dan Bagian Umum beserta staf
yaitu Bapak Anang. Selain itu sebagian besar orang tua murid KB/TK, SD, SMP dan
seluruh karyawan Tarakanita.
Dalam Ekaristi tersebut juga dilakukan Janji Pelajar yang
isinya mengajak kita semua selalu berbuat baik, bersyukur, disiplin, peduli dan
mengembangkan budaya kasih. Semoga dengan awal pembelajaran yang baik ini dapat
membuahkan hasil yang lebih baik dan semakin banyak masyarakat yang
mempercayakan putra-putrinya mendapatkan Pendidikan Tarakanita. (M@s Ion)
-
there are no comments yet