Article Detail
KURSUS PENGELOLA GUGUS DEPAN
Solo Baru-Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Jawa Tengah terus mengembangkan dan
menggerakkan Gerakan Pramuka di tingkat Kwartir Cabang se Jawa Tengah. Salah
satunya dengan memberikan kursus kepada Pengelola Gugus Depan di tiap Kwaran.
Kursus dibuka
secara resmi oleh Ketua Kwartir Cabang Sukoharjo, Kak Purwadi, SE yang
sekaligus sebagai Wakil Bupati Sukoharjo saat ini dan dihadiri oleh perwakilan
dari Kwarda . SD Tarakanita Solo Baru merupakan salah satu Pangkalan yang diberi
kesempatan oleh Kwarcab Sukoharjo untuk mengirimkan wakil pembina putra dan
putri, yaiu Kak Sriyono dan Kak Estry. Mereka bersama-sama dengan para pembina
dari Gugus Depan se-Kwartir Cabang Sukoharjo. Jumlah peserta 70 orang utusan
dari 12 Kwarcab di Sukoharjo.
Kursus yang
diselenggarakan selama empat hari dari tangggal 2 s.d. 5 Nopember 2020
bertempat di SD OT MTA 2 Sukoharjo ini mendatangkan para pelatih dan narasumber
dari Kwarda dan Kwarcab. Materi kursus mencakup aspek-aspek dalam Gerakan
Pramuka yaitu 1. Manajemen dan administrasi, 2. Sumber Daya Manusia, 3.
Keuangan dan Sarana Prasarana, 4. Kegiatan, 5. Proses Pencapaian SKU, SKK, dan
SPG (Syarat-syarat Pramuka Garuda), 6. Prestasi, 7. Kemitraan, 8. Kehumasan.
Semua aspek ditelaah dan disimulasikan kepada peserta dengan harapan sepulang
dari Kursus Pengelola Gugus Depan (KPGD) ini dapat mengimplementasikan secara
mantap. Semoga dengan adanya kursus ini Pramuka di Sukoharjo semakin mantap,
termasuk Pramuka di Gugus Depan 9.125 dan 9.126 yang berpangkalan di SD
Tarakanita Solo Baru. Salam Pramuka (MAS Ion).
-
there are no comments yet