Article Detail

Kegiatan Hari Studi Guru

Hari Studi Guru tahun pelajaran 2020-2021. Sabtu, 1 Agustus 2020 SD Tarakanita Solo Baru untuk pertama kalinya di tahun pelajaran 2020-2021 mengadakan kegiatan HSG . Materi kali ini di sampaikan oleh Ibu  V. Parita Noviyanti dengan materi penggunaan aplikasi Bandicam dan Hardbrake untuk pembelajaran.

HSG untuk semester ini sungguh berbeda karena hanya dilakukan kurang lebih 3 jam  dan pelaksanaan kegiatan ini tetap memperhatikan protokoler kesehatan , kalau dilakmeskipun disarankan untuk dilaksanakan secara online tetapi kami tetap menggunakan metode tatap muka supaya lebih mudah untuk prkatek langsung.

Materi yang berkaitan denan IT saat ini sungguh diperlukan  untuk membekali bapak ibu guru kemampuan teknologi ketika melaksanakan pembelajaran online /PJJ yang saat ini masih berlangsung karena situasi pandemi Covid 19.  Selain itu  bisa mengefektifkan para guru ketika mengajar memaksimalkan penggunaan IT .

Materi penggunaan aplikasi Bandicam dalam pembelajaran ini akan membantu bapak ibu guru dalam menyampaikan materi dan sangat berguna ketika ingin membuat tutorial pada layar laptop atau menyampaikan materi PJJ  agar hasil perekaman menjadi jernih atau tanpa harus menggunakan kamera. Selain itu bapak ibu guru juga belajar menggunakan aplikasi Handbrake dalam mengurangi ukuran vidio atau mengecilkan /mengompres tanpa mengurangikualitas vidio.

Waktu berlalu dengan cepat, tidak terasa kegiatan HSG berakhir, dengan materi yang sangat tepat dan berdaya guna dalam membekali dan menambah kemampuan bapak ibu guru untuk melakukan pembelajaran jarak jauh  menggunakan  IT  sekaligus dalam mengembangkan potensi siswa.






Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment