Article Detail
PLSPDB : VISI, MISI, DAN CINTA LINGKUNGAN
Solo Baru- PLSPDB hari kedua memberikan pembinaan karakter yang dipadukan dengan visi misi yayasan. Pelaksaanan PLSPDB dilakukan secara berkelompok. Pembangian kelompok dengan games “Bintang”. Pendamping menyediakan model bintang dengan warna-warna yang berbeda. Di situlah terjadi dinamika dan sosialisasi dengan teman-teman sekelompok.
Misi-misi Yayasan dikemas dalam bahasa yang sederhana. Misalnya misi: (1) Ambil bagian dalam misi pendidikan Gereja Katolik. (5) Mengupayakan agar di sekolah-sekolah diselenggarakan pendidikan religiusitas dan pendidikan nilai. Kedua misi tersebut dibahasakan dengan “Anak Beriman”. Dsb.
Dibagian akhir kegiatan pserta didik baru masuk ke kelas masing-masing untuk menata, merapikan, membersihkan kelas masing-masing. Dilanjutkan dengan kegiatan refleksi bersama yang dipandu oleh guru pendamping. (Must-Sri®).
-
there are no comments yet